Lowongan Kerja Terbaru - Dosen UST Yogyakarta

Lowongan Kerja Terbaru  - Dosen Tetap Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa

Taman Siswa adalah nama sekolah yang didirikan oleh Ki Hadjar Dewantara pada 3 Juli 1922 di Yogyakarta. Taman berarti tempat bermain atau tempat belajar, dan Siswa berarti murid.
Pertama kali didirikan, sekolah Taman Siswa bernama "National Onderwijs Institut Taman Siswa", yang merupakan realisasi gagasan beliau bersama-sama dengan teman di paguyuban Sloso Kliwon. Sekolah Taman Siswa ini sekarang berpusat di balai Ibu Pawiyatan (Majelis Luhur) di Jalan Taman Siswa, Yogyakarta, dan mempunyai 129 sekolah cabang di berbagai kota di seluruh Indonesia.

Awal abad ke-20, perhatian rakyat Indonesia terhadap pendidikan sangat besar, namun Departemen Pengajaran tidak dapat mengatasinya. Sementara, hasil pendidikan yang ada saat itu belum memuaskan.

Melihat hasil pendidikan tidak sesuai dengan karakteristik bangsa Indonesia, maka dipikirkan sistem pendidikan nasional yang berdasarkan budaya bangsa Indonesia dengan mengutamakan kepentingan masyarakat.

Maka, pada 3 Juli 1922 berdirilah Taman Siswa. Tokoh Tamansiswa yaitu Ki Hajar Dewantara, R.M. Sutomo Suryokusumo, R.M.H. Suryoputro, dan Ki Pronowidigdo. Pascakemerdekaan, Taman Siswa lebih meningkatkan peranannya di Indonesia.

Prinsip dasar dalam sekolah/ pendidikan Taman Siswa yang menjadi pedoman bagi seorang guru dikenal sebagai Patrap Triloka. Konsep ini dikembangkan oleh Suwardi setelah ia mempelajari sistem pendidikan progresif yang diperkenalkan oleh Maria Montessori (Italia) dan Rabindranath Tagore (India/Benggala).

Patrap Triloka memiliki tiga unsur dalam bahasa Jawa yang digabung menjadi satu ungkapan utuh: "Ing Ngarsa Sung Tuladha,  Ing Madya Mangun Karsa, Tut Wuri Handayani" yang hingga saat ini masih tetap menjadi panduan dan pedoman dalam dunia pendidikan di Indonesia.

Lowongan Kerja Terbaru 2014 - Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa

Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa di bawah Yayasan Tamansiswa membuka peluang Lowongan Kerja Terbaru.

Calon Dosen Tetap Yayasan Tahun 2014



Pelamar dipersilakan mengisi formulir penerimaan calon pamong atau dosen tahun anggaran 2014 yang terdapat pada pengumuman di laman www.ustjogja.ac.id.

Berkas lamaran diserahkan ke:

Sekretariat Penerimaan Calon Pamong Tetap Tahun Anggaran 2014
Kampus Pusat UST Jl Kusumanegara 157 Yogyakarta 55165



Pelamar yang lolos seleksi administrasi akan diumumkan melalui lama www.ustjogja.ac.id pada 12 Agustus 2014.

Link 1: Pengisian Formulir online Penerimaan Calon Pamong (Dosen) Tetap TA 2014
Link 2: Download surat penyataan.
Link 3: Formulir Tes Tertulis yang harus diisi dan dibawa sewaktu tes tertulis

Resource Credit

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Lowongan Guru SD di Yayasan Karya Sang Timur, Lowongan Kerja Terbaru Semarang

Lowongan Guru Yayasan Tunas Lestari Sejahtera